Rabu, 13 Juni 2012

Berkunjung ke Curug Cinulang

Curug Cinulang

Hari Minggu  yang lalu, tepatnya tgl 10 Juni, saya bersama ke 2 teman berkesempatan berkunjung ke salah satu objek wisata air terjun yang berada di daerah Cicalengka, yaitu Curug Cinulang. Berangkat menumpang kereta api KRD ekonomi dari Stasiun Kiaracondong menuju stasiun Cicalengka dengan ongkos yang sangat murah yaitu Rp.1000. Dari stasiun Cicalengka berlanjut jalan kaki sekitar 10-11 km menuju Curug Cinulang. Huuh, cape juga, sebenarnya banyak angkutan umum dari Stasiun Cicalengka yang langsung menuju Curug, tapi kami ber-3 memilih berjalan kaki saja, ya selain sambil menikmati pemandangan sepanjang jalan juga penghematan..hehe. Kalo jalan kaki waktu tempuh bisa mencapai 2,5-3 jam, tapi kalo naik angkutan umum hanya sekitar 45 menit sudah sampai curug.


Curug Cinulang sendiri secara administratif berada di Desa Sindulang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Propinsi Jawa Barat. Curug Cinulang adalah curug kembar (2 curug yang bersebelehan) yang mempunyai ketinggian sekitar 25-30 meter. Untuk masuk kawasan curug kita hanya perlu merogoh kocek Rp.2000 saja untuk retribusi, sangat terjangkau bukan?



Kami memilih tuk menikmati keindahan curug dan suasana di salah satu warung yang agak sepi. Tak banyak aktivitas yang kami lakukan di sana, selain makan, foto dan memandangi curug yang ramai dikunjungi orang. Untuk selanjutnya bergegas kembali pulang pada saat sore. Hari yang cukup menyenangkan, masih bisa merasakan nikmatnya berjalan kaki dan berbaur dengan alam dan manusia.

5 komentar:

  1. wah asik sepertinya, kemaren jadwal pulang, jadi ga bisa gabung..
    minggu ini ada rencana ke mana lagi??

    BalasHapus
  2. diterusin ke kawasan konservasi hutan buru ga?

    BalasHapus
  3. bolehlah kapan² aku dari bekasi mau ksana, kayanya bisa buat tempat pelarian kalau lagi galau. kebetulan dari bekasi ada bus primajasa ke garut via terowongan cicalengka, nanti dari terowongan lanjut jalan kaki nanjak gunung deh, lihat di peta gugel estimasi 6km atau 2 jam jalan kaki ya? thanks infonya ya.

    :) salam lestari
    http://wisatajabodetabek.wordpress.com

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan jejak anda.

Terima kasih sudah berkomentar